Page 18 - E MODUL TINA
P. 18
M Sebuah benda mempunyai kecenderungan untuk senantiasa netral,
dimana jumlah proton sama dengan elektron, namun gesekan akan
membuat komponen atom ini menjadi berpindah atau berubah,
sehingga menjadi tidak seimbang, elektron yang berada pada kulit
atom akan berpindah pada benda yang digosokkan atau sebaliknya.
Sebagai contoh berikut adalah atom netral
Jumlah proton = 2 dan elektron = 2
Ayoo berlatih soal menghitung jumlah proton dan elektron serta
menentukan jenis benda berdasarkan komponen atomnya.
Kesimpulan:
Listrik statis adalah muatan listrik yang tetap berada di
permukaan suatu benda dan tidak mengalir. Muatan ini terbentuk
akibat perpindahan elektron dari satu benda ke benda lain melalui
gesekan, induksi, atau kontak, sehingga benda menjadi bermuatan
positif atau negatif. Interaksi antara muatan inilah yang menyebabkan
terjadinya gaya tarik atau tolak pada benda-benda di sekitarnya.

